Sel. Apr 23rd, 2024

(BULELENG) –Melengkapi perjalanan wisata anda menuju kawasan Bali Barat anda bisa berkunjung ke Taman Nasional Bali Barat (TNBB) melihat satwa langka Burung Jalak Bali Barat, atau  naik perahu menuju Pulau Manjangan sambil menikmati wisata laut Diving atau Snorkeling melihat pemandangan bawah laut terumbu karang dan warna-warni ikan yang menggoda mata. Tidak itu saja tidak jauh dari TNBB anda bisa menuju Desa Sumberkima yang menawarkan pesisir berupa pesona Pulau berpasir putih “Gili Putih” yang kini mulai bergeliat dan bersolek. Masih di Desa Sumberkima anda juga bisa berpetualang menyusuri hutan mangrove yang hijau dan rimbun. Bersama Pokmaswas Teluk Sumberkima anda bisa mengajak anak-anak untuk belajar menjadi sahabat bahari. Kawasan hutan mangrove Sumberkima kini mulai dikembangkan sebagai salah satu daya tarik bahari dan edukasi. Dikawasan ini anda bisa belajar menanam mangrove, mengamati biota laut dan juga aneka burung liar.

Rimbun Hutan Mangrove Sumberkima (Januari 2021)

Menyusuri kawasan hutan manggrove akan memberikan pengalaman tersendiri sambil berfoto bersama keluarga.

wisata magrove
Menjelaskan ekosistem Mangrove kepada anak-anawk

wisata sekolah alam

petualangan di kawasan hutan mangrove Sumberkima sangat mengedukasi bagi sekolah alam anak-anak agar menumbuhkan kecintaan terhadap lingkungan bahari yang memiliki fungsi ekonomis dan ekologis. Untuk akomudasi anda tidak perlu khawatir karena tidak jauh dari Desa Sumberkima banyak terdapat hotel atau villa dengan harga yang terjangkau. Pokmaswas Desa Sumberkima kini terus menata dan memperkenalkan kawasan ini sebagai salah satu obyek alam unggulan di kawasan Bali Barat. Saran anda saat berwisata tentu sangat dibutuhkan sehingga kawasan hutan mangrove Sumberkima kelak akan semakin diminati para wisatawan manca negara (nit01).

This site is using SEO Baclinks plugin created by Cocktail Family

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.